Pelatihan Jurnalis Komunitas

Pelatihan Jurnalis Komunitas HIV

Indonesia AIDS Coalition membuka kesempatan bagi staf organisasi program HIV dari seluruh Indonesia untuk mengikuti pelatihan jurnalistik komunitas HIV yang rencananya akan dilakukan pada tanggal 23-25 November 2020 (tentatif).
Pelatihan akan dilakukan di Jakarta dan semua pengeluaran akomodasi serta pengganti kebutuhan sehari-hari akan ditanggung oleh panitia.
Peserta yang dapat mengikuti pelatihan akan melalui proses pemilihan dan ditentukan oleh panitia.

Kriteria peserta:
1. Staf organisasi program HIV (penjangkau, pendamping, dll)
2. Berumur 18 tahun atau lebih
3. Bersedia untuk mengikuti kegiatan sampai akhir
4. Mendapatkan rekomendasi dari organisasi
5. Memiliki semangat untuk menulis/membuat video jurnalistik komunitas tentang HIV

Calon peserta mengirimkan tulisan mengenai salah satu topik pilihan berikut:
1. Stigma dan diskriminasi terhadap komunitas HIV dan dampaknya
2. Pengaruh Lingkungan Sosial dan HIV
3. Baik dan buruk pemberitaan HIV di media massa Indonesia

Tulisan minimal 300 kata dalam format Microsft Word dan dikirimkan ke alamat email mail@iac.or.id dengan menggunakan subject “Artikel Jurnalistik Komunitas – (nama calon peserta) – (nama organisasi) – (kota/kabupaten)”
Contoh: Artikel Jurnalistik – Wahyudi – Yayasan Kasih Cinta – Kota Semarang

Tenggat waktu dalam mengirimkan tulisan adalah tanggal 10 November 2020.

Artikel terkait  Global AIDS Response Progress 2012

Peserta yang terpilih akan dihubungi kembali melalui email untuk instruksi selanjutnya.

Semangat!

Views: 4

Share this post

On Key

Related Posts

Publikasi

ODHA Berhak Sehat

#ODHABerhakSehat atau biasa juga disebut #OBS adalah sebuah Campaign Brand yang dijalankan oleh Indonesia AIDS Coalition untuk membuat kampanye meningkatkan kewaspadaan masyarakat akan HIV dan

Read More »
Lowongan Kerja

Vacancy Community Monitoring ARV

Indonesia AIDS Coalition (IAC) adalah sebuah Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang dipimpin oleh dan berbasiskan Orang dengan HIV (ODHA) dan terdampak AIDS lainnya (Pekerja Seks,

Read More »

want more details?

Fill in your details and we'll be in touch