vacancy

Vacancy Community ARV Wilayah Kota Denpasar dan Kota Malang

Indonesia AIDS Coalition (IAC) adalah sebuah Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang dipimpin oleh dan berbasiskan Orang dengan HIV (ODHIV) dan terdampak AIDS lainnya (Pekerja Seks, LSL, waria, Pengguna Narkotika) yang bekerja untuk isu penanggulangan HIV dan AIDS di wilayah kerja Indonesia dan berkedudukan di Jakarta. IAC bekerja khususnya untuk mempromosikan serta mengadvokasikan kebijakan publik yang berpihak pada komunitas terdampak AIDS serta hak-hak kelompok minoritas dan perempuan. Saat ini IAC membutuhkan staff yang bersedia untuk bergabung dalam program “Promosi transparansi, akuntabilitas dan partisipasi masyarakat sipil dalam penanggulangan AIDS”, saat ini membuka kesempatan untuk posisi dan kriteria sebagai berikut :

Community Monitoring on ARV and Logistic di  Kota Denpasar dan Kota Malang

GAMBARAN PEKERJAAN:
Community Monitoring on ARV and Logistic dibawah arahan Indonesia AIDS Coalition dengan memiliki keterampilan, kemampuan kerja dan loyalitas kerja untuk membantu dan memastikan ODHIV dapat mengakses obat dan layanan – layanan kesehatan yang dibutuhkan serta berjejaring dan bekerjasama dengan layanan kesehatan dalam upaya meningkatkan mutu layanan kesehatan yang dibutuhkan pasien ODHIV khususnya dan pasien umum lainnya dengan menggunakan metode-metode yang terintegritas dan mengikuti perkembangan terkini.

Artikel terkait  Vacancy Konsultan Penyusunan Basic & Comprehensive Guideline

URAIAN PEKERJAAN  :
1. Melakukan kordinasi dengan Pengelola Program dan Farmasi setiap bulannya untuk situasi ARV, dan membantu melakukan pencatatan ketersediaan jenis obat ARV di setiap layanan secara berkala
2. Melakukan koordinasi rutin dengan Layanan penyedia ARV dan Logistik (ketersedian reagen tes HIV, Viral Load, Hepatitis, TB, Kondom dan Pelicin)
3. Memastikan stok obat dan Logistik dilayanan memadai / cukup
4. Melakukan pendokumentasian ketersediaan ARV
5. Memastikan pelaporan ARV dari layanan ke Dinas Kesehatan Kab/Kota Jayapura, Sorong, Surabaya dan Malang
6. Memberikan laporan kegiatan ke Pengelola Program di Dinas Kesehatan Kab/Kota Jayapura, Sorong, Surabaya dan Malang.
7. Memberikan laporan kegiatan setiap bulannya ke Indonesia AIDS Coalition (IAC)
8. Mengkompilasi laporan-laporan dan pendokumentasian ketersediaan ARV per enam bulan beserta dengan hambatan, tantangan dan pembelajaran baiknya
9. Bekerja erat dibawah pengawasan Logistic Officer.
10. Berkoordinasi dengan SSR IAC di wilayah kerjanya.
11. Dan tugas-tugas lainnya yang berkaitan untuk memastikan ARV dan Logistik tersedia di layanan kesehatan rujukan di daerah
12. Menjadi sumber Informasi akan rujukan, baik dari layanan ke dukungan Odha maupun sebaliknya.

Artikel terkait  Vacancy Monitoring Evaluasi Officer IAC

KUALIFIKASI :
1. Berlatar belakang pendidikan minimum SMU atau bidang lain yang terkait, dengan pengalaman dalam bidang Penanggulangan HIV dan AIDS minimal 3 (Tiga) tahun
2. Familiar dengan isu HIV-AIDS, obat ARV dan Logistik (Reagen tes, Viral load, Hepatitis, TB, Kondom dan Pelicin)
3. Mempunyai kemampuan yang baik dalam berkomunikasi dengan stakeholder dan komunitas
4. Mempunyai wawasan & kemampuan yang baik dalam mengembangkan perencanaan, pelaksanaan, serta monitoring dan evaluasi program;
5. Memiliki kemampuan dalam menggunakan software komputer MS. Office (Word, Excel, Power Point, dll)
6. Memiliki kemampuan dalam berkomunikasi untuk pengembangan komunitas
7. Memiliki karakter kuat serta memiliki kemampuan untuk  mendengarkan instruksi dan masukan dalam melaksanakan pekerjaannya;
8. Berkomitmen dalam berjejaring dengan pemangku kepentingan, stakeholder diwilayah kerjanya
9. Memiliki kemampuan berkomunikasi dan bekerjasama dengan baik dalam tim;
10. Mampu bekerja dibawah tekanan, tenggat waktu, dan memiliki kemampuan dalam mengelola konflik
11. Akan menjadi nilai plus jika berasal dari komunitas ODHA ( Orang Dengan HIV-AIDS )
12. Harus berdomisili di Kota Denpansar dan Kota Malang

Artikel terkait  Vacancy Konsultan Penguatan Organisasi

Wilayah Intervensi :
Ditahun 2018 – 2020 wilayah kerja Community Monitoring on ARV and Logistic ada di 23 Kabupaten/Kota antara lain : Kota Jakarta Pusat, Kota Jakarta Barat, Kota Jakarta Timur, Kota Jakarta Utara , Kota Jakarta Selatan, Kota Bekasi, Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan,Kota Depok, Kota Bogor,Kota Bandung, Kota Semarang, Kota Surakarta, Kota Surabaya, Kota Malang, Kota Medan, Kabupaten Deli Serdang, Kota Lampung, Kota Palembang, Kota  Makasar,Kota Denpasar, Kota Jayapura dan Kota Sorong.

Kami mendorong Orang yang hidup dengan HIV (ODHIV), LGBT (Lesbian, Gay, Bisexual,Transgender), Pengguna Narkotika dan Pekerja Seks untuk melamar. Kirim lamaran ke : recruitment@iac.or.id dengan subjet “Community Monitoring on ARV and Logistic” sebelum 5 Juli 2019.

Views: 25

Share this post

On Key

Related Posts

Publikasi

Laporan Audit Keuangan IAC Periode 2019

Sebagai sebuah lembaga yang bekerja mempromosikan transparansi dan akuntabilitas didalam program penanggulangan AIDS, Lembaga Indonesia AIDS Coalition (IAC) menyadari sekali pentingnya arti transparansi dan akuntabilitas

Read More »
Lowongan Kerja

Tender Terbuka Penyediaan Laptop

Indonesia AIDS Coalition, biasa disebut juga dengan “IAC”, mengundang seluruh vendor melalui proses tender untuk menyerahkan penawaran (bid) untuk item-item yang tercantum dalam persyaratan yang

Read More »
Job Vacancy General Affair Officer
Lowongan Kerja

Vacancy General Affairs Officer

Sejak didirikan di tahun 2011, Indonesia AIDS Coalition mempunyai tujuan utama untuk mempromosikan tata Kelola program penanggulangan HIV dan AIDS yang lebih baik guna menciptakan

Read More »

want more details?

Fill in your details and we'll be in touch