aidsdigital

AIDS Digital


Layanan AIDS dan Kesehatan Reproduksi tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Kerap kali layanan ini terasa kurang maksimal dan tidak diakses oleh masyarakat dikarenakan luas wilayah Indonesia yang besar, masih kurang meratanya sebaran layanan, informasinya tidak sampai dan ada keenganan sendiri dari masyarakat dalam mengakses layanan ini dikarenakan AIDS dan Infeksi Menular Seksual (IMS) kerap kali dilekatkan dengan isu moral.

Mendekatkan informasi akan lokasi layanan AIDS dan IMS menjadi sebuah kebutuhan bagi masyarakat sehingga ketika mereka membutuhkan layanan, mereka tahu dimana untuk mengaksesnya.

Menjembatani itu, Indonesia AIDS Coalition membuat sebuah portal informasi lokasi layanan AIDS dan Kespro yang bisa diakses oleh umum secara privat. Aplikasi ini juga akan dilengkapi dengan aplikasi berbasis handphone pintar (smart phone) guna memudahkan akses serta menjangkau kelompok remaja sebagai pengguna handphone pintar ini secara lebih luas.

Dalam portal informasi (AIDS Digital) ini tersedia lokasi layanan tes HIV, IMS, PMTCT, Methadone, LJSS, KDS serta lembaga yang bergerak untuk isu AIDS seperti Komisi Penanggulangan AIDS, Dinas Kesehatan, LSM, dan Jaringan Kelompok terdampak AIDS.

Views: 25
Artikel terkait  Swakelola Perlu Disinergikan antara Pemerintah dan Masyarakat Sipil

Share this post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

On Key

Related Posts

Refleksi Hari AIDS 1 Desember 2011

AIDS Tidak Hanya Persoalan Kesehatan Membaca pemberitaan di media tentang HIV dan AIDS selama dua hari ini (1-2/12/2011), sangat minim membahas persoalan HIV dan AIDS

Read More »
Lowongan Kerja

Vacancy Eksternal Auditor

Indonesian AIDS Coalition (IAC) didirikan pada tahun 2011.  Walaupun di usianya yang masih masih muda, kami telah membuat lompatan-lompatan yang signifikan dalam kinerja kami.  Tujuan

Read More »

want more details?

Fill in your details and we'll be in touch